Usung Potensi Dongeng Tradisional, Tiga Mahasiswa UNAIR Raih Juara II Artikel Ilmiah Tingkat Nasional Wednesday, 06 April 2022 09:21

UNAIR NEWS – Tiga mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM), Sekolah Ilmu Kesehatan dan Ilmu Alam (SIKIA), Universitas Airlangga kembali menorehkan prestasi gemilang di kancah nasional. Mereka adalah Syahrul Ramadhan, Afan Alfayad, dan Rina Pertiwi. Kali ini tim dari FKM UNAIR berhasil meraih juara 2 tingkat nasional dalam ajang Pekan Ilmiah Remaja (PILAR) IX yang diadakan oleh Universitas Mahasaraswati Denpasar.

Saat diwawancarai pihak UNAIR NEWS pada Minggu, (3/4/2022), Syahrul Ramadhan selaku ketua tim menjelaskan bahwa dalam lomba kali ini mereka mengusung artikel ilmiah dengan judul “Menggali Potensi Dongeng Tradisional Jawa Timur Dalam Menanamkan Pendidikan Karakter Generasi Z Di Era Society 5.0.” Ia menyatakan bahwa hal tersebut dilatarbelakangi oleh krisis karakter generasi di Indonesia.

“Gagasan yang diangkat karena melihat fenomena amoral di Indonesia semakin tinggi, khususnya di kalangan Generasi Z,” jelasnya.

Tak hanya itu, imbuh Syahrul sapaan akrabnya, ia mengungkapkan bahwa potensi kebudayaan dongeng di Indonesia dapat menjadi alternatif solusi dalam mengatasi krisis moral pada Generasi Z.

“Kekayaan budaya Indonesia salah satunya dongeng yang mana didalamnya terkandung pesan dan pendidikan moral menjadi pantikan untuk kami jadikan salah satu alternatif solusi dalam mengatasi amoral. Disamping itu untuk mengenalkan dan memberi pengetahuan mengenai dongeng-dongeng yang ada di Jawa timur,” jelasnya.

Berdasarkan hasil literature review yang telah dilakukan, sambung Syahrul, Ia menyatakan bahwa terdapat beberapa karakter yang seharusnya dimiliki oleh generasi Z. Karakter tersebut, lanjutnya, diantaranya gotong royong, peduli sosial, tanggung jawab, religius, rendah hati, jujur, berani, berbakti kepada orang tua, toleransi, problem solving, cinta tanah air, sabar dan lainnya. 

“Seperti contoh pada Cerita Rakyat Singo Ulung dijelaskan bahwa ia adalah seorang pemimpin yang terkenal dengan kesetiaannya dan adil. Disamping itu sifat religiusnya sangat kental,” tuturnya. 

Senang atas prestasi dan kerja keras timnya, Syahrul berharap gagasan yang mereka berikan dapat bermanfaat sebagai bahan pembelajaran terbaru untuk mengatasi fenomena amoral di Indonesia. 

“Berdasarkan hasil keseluruhan karakter yang ditemukan dari dongeng tradisional Jawa Timur, diharapkan mampu menjadi sebuah media pembentukan pendidikan karakter pada generasi Z di masa saat ini dan akan datang sehingga kedepannya fenomena amoral pada masyarakat dapat dikurangi melalui peran generasi Z yang berkualitas dan berkarakter,” tutupnya.

Penulis: Indah Ayu Afsari

Editor: Nuri Hermawan

Sumber: https://www.unair.ac.id/2022/04/04/usung-potensi-dongeng-tradisional-tiga-mahasiswa-unair-raih-juara-ii-artikel-ilmiah-tingkat-nasional/

Tags :