Raih Juara Lewat Ide Webinar Series Bahas Kuliner Nusantara dari Naskah Kuno Wednesday, 06 April 2022 10:40

Himpunan Mahasiswa (Hima) Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Airlangga (UNAIR) berhasil menjadi salah satu pemenang program INTEGRATION 2022.

UNAIR NEWS – Himpunan Mahasiswa (Hima) Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Airlangga (UNAIR) berhasil menjadi salah satu pemenang program INTEGRATION 2022. Program yang diselenggarakan oleh Airlangga Global Engagement (AGE) pada Rabu (30/3/2022).

INTEGRATION (International Program Competition for Student Organizations) sendiri merupakan kompetisi pembuatan program internasional durasi pendek. Kompetisi ini terbuka untuk organisasi mahasiswa di lingkungan UNAIR.

Pada Kompetisi itu, Hima Bahasa dan Sastra Indonesia mengusung program ANPIBI (Airlangga on Philology Webinar Series). Program berupa webinar series itu akan membahas kuliner Indonesia dalam naskah kuno. Pembahasan kuliner juga dikaitkan dengan perkembangannya di masa kini yang berkaitan dengan SDGs (Sustainable Development Goals), seperti pusat oleh-oleh hingga UMKM.

Menarik Akademisi Internasional

Perwakilan Hima Bahasa dan Sastra Indonesia Suci Madalena mengatakan bahwa program webinar series ini akan memberikan pengalaman belajar budaya Indonesia melalui media yang menyenangkan, edukatif, dan inspiratif kepada akademisi internasional.

Airlangga on Philology Webinar Series (ANPIBI) HIMA Bahasa dan Sastra Indonesia Raih Program INTEGRATION 2022.

“Kami ingin buat hal yang lebih dari webinar series. Jadi enggak hanya materi dan tanya jawab saja, tetapi kami akan adakan virtual tour museum-museum di Indonesia untuk melihat eksistensi naskah kuno, khususnya yang berkaitan dengan kuliner Indonesia agar akademisi internasional mendapatkan hal baru,” ucapnya.

Lebih lanjut, Suci menjelaskan bahwa saat ini peminat studi filologi makin sedikit karena dinilai jadul dan sulit sebab menggunakan aksara kuno. Padahal, jika dikaji lebih dalam, banyak nilai serta warisan nenek moyang dalam naskah kuno yang bermanfaat dan masih relevan di masa kini.

“Kami harap program ini dapat menumbuhkan minat masyarakat dan akademisi internasional terhadap studi filologi. Dengan program ini, kami juga ingin melacak kembali eksistensi kuliner nenek moyang zaman dulu melalui arsip naskah kuno,” ujar Suci.

Di akhir, Suci menyampaikan bahwa program ini adalah upaya untuk memperkenalkan program studi Bahasa dan Sastra Indonesia di kancah internasional. 

“Kalau Sasindo itu pasti mengarah ke program BIPA (Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing, Red). Dari program ini kami ingin memperkenalkan bahwa ada hal yang lebih menarik dari Sasindo,” tambahnya. (*)

Penulis: Rafli Noer Khairam

Editor: Binti Q. Masruroh

Sumber: https://www.unair.ac.id/2022/04/05/raih-juara-lewat-ide-webinar-series-bahas-kuliner-nusantara-dari-naskah-kuno/

Tags :