Wakili FRI, Rektor UNAIR Berikan Bantuan Kepada PemKab Cianjur Pasca Bencana Wednesday, 21 December 2022 05:43

UNAIR NEWS – Rektor Universitas Airlangga (UNAIR) sekaligus Ketua Forum Rektor Indonesia (FRI) periode 2022-2023, Prof Dr Moh Nasih SE MT Ak melakukan kunjungan langsung kepada Pemerintah Kabupaten (PemKab) Cianjur pada hari Jumat (16/12/22). Dalam kunjungan tersebut, Prof Nasih memberikan bantuan dana atas nama FRI untuk bencana alam yang telah melanda Cianjur pada bulan November silam.

Apresiasi Kepedulian FRI

Bupati Cianjur, Herman Suherman menyambut hangat kedatangan rombongan rektor UNAIR. Ia mengapresiasi kepedulian FRI dalam bidang kemanusiaan, utamanya pada masyarakat Cianjur yang terkena musibah.

Selain merenggut ratusan nyawa, gempa bumi yang mengguncang wilayah Cianjur beberapa waktu lalu telah mengakibatkan kerugian material yang tidak sedikit. Akibatnya, PemKab harus sigap dan memberikan perhatian lebih untuk pemulihan setelah gempa.

Termasuk untuk memperbaiki kerusakan, membangun rumah relokasi, menyediakan akses pengobatan, serta memulihkan ekonomi warga. Dana bantuan FRI berjumlah 150 juta yang diberikan nantinya akan dipergunakan untuk membantu masyarakat di 15 kecamatan yang terkena imbas dari bencana Cianjur.

Bantuan Sukarelawan

Tak hanya bantuan dana, Herman juga berterimakasih atas bantuan kemanusiaan yang disalurkan oleh Perguruan Tinggi (PT) melalui pengiriman sukarelawan dan pengadaan kegiatan pengabdian masyarakat.

 

“Sebanyak lebih dari 73 institusi pendidikan telah mengajukan diri, dan tersebar dalam beberapa kluster untuk membantu dan turun langsung ke masyarakat yang terkena dampak bencana,” sebutnya.

FRI Siap Membantu

Prof Nasih berharap, dengan adanya dukungan dari FRI, sekaligus pihak-pihak lainnya dapat mempercepat pemulihan masyarakat Cianjur pasca bencana. 

“UNAIR bersama universitas lain siap membantu apabila Kabupaten Cianjur membutuhkan penanganan pasca bencana, semisal trauma-healing, dan sebagainya,” sebutnya. (*)

Penulis : Stefanny Elly

Editor : Binti Q. Masruroh

Sumber : https://unair.ac.id/wakili-fri-rektor-unair-berikan-bantuan-kepada-pemkab-cianjur-pasca-bencana/

Tags :