Cerita Mahasiswa UNAIR Ikuti MSIB dan Cetuskan Ide Chat Bot Pintar Tuesday, 24 January 2023 08:22

UNAIR NEWS – Mendapatkan kesempatan magang di instansi bergengsi merupakan impian dari sebagian besar mahasiswa. Pasalnya, magang menjadi peluang untuk mendapatkan pengalaman sekaligus menjadi awal pijakan karir mahasiswa di masa depan.

Mahasiswa Teknologi Sains Data UNAIR, Rafie Ananta, berkesempatan untuk mengikuti program magang di Bukit Vista, sebuah start-up manajemen properti perhotelan. Program yang ia ikuti tersebut merupakan rangkaian program dari MSIB (magang dan studi independen bersertifkat) Kampus Merdeka di bawah naungan Kemendikbud RI.

Meraih kesempatan magang di Bukit Vista tentu saja bukan hal yang mudah. Pasalnya, Rafie harus melewati seleksi ketat sebelum akhirnya terpilih sebagai data science intern.

Sebelumnya, Rafie diharuskan mengikuti proses HOO (Hospitality Operation Orientation) dan berperan sebagai tim operasional yang mengurus tamu dan partner. HOO adalah sebuah proses penting untuk memperkenalkan operasi bisnis utama yang berjalan di Bukit Vista.

Dari proses HOO, Rafie menyadari betapa sulitnya mencari informasi yang dibutuhkan oleh para tamu. Oleh karena itu, ia mencoba mencetuskan sebuah inovasi bernama OSAI (Operations Supervision Artificial Intelligence), yang bertujuan untuk memudahkan pencarian informasi bagi tamu. 

“Saya rasa ada kesulitan dalam hal pencarian informasi bagi tamu. Dari situ, saya berinisiatif untuk membuat sebuah knowledge management yang bisa memberikan tim operasional informasi yang dibutuhkan dalam sekejap. Akhirnya, terciptalah ide untuk membuat OSAI (Operations Supervision Artificial Intelligence),” ujar Rafie pada pihak UNAIR NEWS, Jumat (20/1/2023).

 

 

Lebih lanjut, Rafie menjelaskan bahwa OSAI merupakan sebuat chat bot pintar yang dapat menjawab pertanyaan seputar informasi-informasi seperti fasilitas properti, prosedur check in dan check out, serta kebijakan-kebijakan umum bagi tamu yang menginap.

OSAI garapan Rafie ini memiliki keunggulan khusus, yakni mampu memangkas waktu yang digunakan karyawan Bukit Vista untuk mencari informasi, yang biasanya berkisar dari tiga menit hingga satu jam turun menjadi kurang dari 30 detik.

Mencetuskan inovasi teknologi seperti OSAI tentu saja bukan tanpa kendala. Rafie mengaku, ia sempat alami kesulitan, khususnya saat mencoba mengaplikasikan hal-hal yang belum pernah ia pelajari di bangku perkuliahan.

“Untuk membuat proyek seperti ini memang agak sulit karena tools yang digunakan berbeda, jadi harus belajar lagi dari awal. Selain itu, ternyata ada banyak hal yang harus dilakukan tapi belum dipelajari di kuliah, jadi harus belajar sendiri juga,” terang Rafie.

Meski demikian, Rafie patut berbangga lantaran dipercaya sebagai leader/supervisor hosting team yang didominasi oleh para senior. Ia juga sempat menempati beberapa posisi penting sesuai arahan CEO. Hal tersebut juga sekaligus menjadi hal yang mengesankan baginya selama menjalani magang di Bukit Vista.

Penulis: Yulia Rohmawati

Editor: Khefti Al Mawalia

sumber : unair.ac.id/cerita-mahasiswa-unair-ikuti-msib-dan-cetuskan-ide-chat-bot-pintar

Tags :