Angkat Permak Jeans, Mahasiswa FST Raih Best Writer Friday, 31 March 2023 08:05

 UNAIR NEWS – Mahasiswa Fakultas Sains dan Teknologi (FST) Gaos Tipki Alpandi memenangkan kategori Best Writer dalam lomba kepenulisan Djarum Beasiswa Plus. Ia mengangkat isu penggusuran permak jeans. Kegiatan itu merupakan bentuk pengembangan Leadership Development Batch 5.  

Acara tersebut berlangsung di Eastparc Hotel Yogyakarta pada Minggu (26/2/2023) sampai dengan Rabu (1/3/2023). Banyak peserta yang berasal dari berbagai universitas di Indonesia. Di antaranya, UNAIR, UGM, ITB, IPB, dan perguruan tinggi mitra lainnya. 

Mahasiswa prodi Statistika itu mengungkapkan kegiatan tersebut merupakan pengembangan kemampuan kepemimpinan bagi awardee Djarum Beasiswa Plus 2022/2023. Dalam forum itu juga mengasah leadership, juga terdapat lomba dalam memecahkan permasalahan di sekitarnya lewat kemampuan analisis dengan topik berbeda antar kelompoknya. 

“Saya awalnya pesimis karena topik saya tentang penggusuran Permak Jeans yang kurang urgensinya. Tapi, thanks to God, bisa berhasil dapetin best writer,” ungkapnya. 

Angkat Penggusuran Usaha Permak Jeans 

Mengangkat permasalahan penggusuran usaha permak jeans di kawasan Yogyakarta, Gaos memberikan gagasan relokasi sebagai langkah yang tepat dan menguntungkan bagi para pelaku usaha. Terutama dengan melihat dampak dari aspek ekonomi, sosial budaya, hukum, dan lainnya. Karena itu, relokasi usaha permak jeans menjadi sangat utama. 

Di sini saya memberikan gagasan berupa relokasi karena memiliki dampak yang jauh lebih menguntungkan jika dibandingkan dengan penggusuran,” katanya.  

Dengan menyajikan cerita pribadi dari narasumber, Mas Arif, salah seorang pengusaha permak jeans di Yogyakarta. Esai mahasiswa FST UNAIR itu  

mendapatkan penilaian utama esensi dari isi tulisan dan gagasan terkait isu.  

“Menurutku saya pribadi, saya menyajikan tulisan dalam esai secara runtut,” tuturnya.  

Gagasan setiap orang pastinya berbeda-beda mengenai isu penggusuran usaha tersebut. Karena itu, gagasan Gaos merupakan yang solutif dan implementatif. 

Dengan terus mengembangkan kemampuan essai yang dimilikinya. Gaos berharap akan hadir kompetisi essay sejenis tingkat perguruan tinggi oleh Universitas Airlangga. Jadi, kemampuan analisis mahasiswa dalam menghadapi permasalah langsung dapat terus berkembang dan bersaing dalam kancah nasional. 

“Semoga ke depannya saya bisa memanfaatkan terus kemampuan dalam menulis essay. Terlebih, sangat berharap banget di UNAIR nantinya bisa ngadain juga kegiatan serupa tingkat universita oleh Universitas Airlangga,” harapnya. 

Penulis: Monika Astria Br Gultom 

Editor: Feri Fenoria  

Sumber : unair.ac.id/angkat-permak-jeans-mahasiswa-fst-raih-best-writer

Tags :