MENTERI Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Mohamad Nasir meresmikan gedung baru Rumah Sakit Hewan Pendidikan (RSHP) Universitas Airlangga (Unair) di Surabaya, Jawa Timur, Rabu (11/7).
"Kehadiran RSHP ini sangat penting bagi peningkatan kualitas pendidikan dan riset bagi mahasiswa dan dosen kedokteran hewan di Universitas Airlangga. Saya harap dengan kehadiran rumah sakit hewan ini, riset dan publikasi ilmiah di bidang kesehatan hewan akan semakin meningkat," ujarnya.
RSHP Unair memiliki berbagai fasilitas, antara lain unit bedah dan radiologi, unit acupressure, unit stem cell, unit konsultasi pakan dan kesehatan, laboratorium, unit rawat inap dan titip sehat, unit kolam renang dan hidroterapi, serta unit pelayanan datang ke rumah.
Sumber: http://mediaindonesia.com/read/detail/171561-menristek-dikti-resmikan-rs-hewan-unair